PEMBERITAHUAN WFH DAN INFORMASI AKADEMIK TA 2020/2021

Assalaamu’alaikum Wr. Wb.,

Menindaklanjuti Surat Yayasan Al-Ghifari Nomor : 09/YG/KL/VI/K.2021 perihal Pemberitahuan Work From Home (WFH) dan Informasi Kegiatan Akademik 2020/2021 serta memperhatikan kondisi Covid-19 di Kota Bandung sedang meningkat, dengan ini kami sampaikan bahwa :

  1. Waktu Work From Home (WFH) bagi tenaga pendidik dan tenaga kependidikan STMIK Jabar dimulai tanggal 17 s.d 30 Juni 2021;
  2. Selama kegiatan WFH kegiatan tetap berlangsung dilaksanakan menyesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada;
  3. Kegiatan piket di kampus dilakukan seperti biasa dengan tetap menjaga jarak aman menurut protokol kesehatan;
  4. Kegiatan UAS Semester Genap Tahun Akademik 2020/2021 tetap dilaksanakan secara online/daring;
  5. Pelaksanaan UAS Semester Genap Tahun Akademik 2020/2021 akan diawasi oleh Dosen dan pengawas invaller.
  6. Mahasiswa/i STMIK Jabar yang akan mengikuti UAS bisa menghubungi PBM untuk menerima Kartu Ujian Online sebagai syarat pelaksanaan UAS.

Demikin surat ini kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih

Wassalaamu’alaikum Wr. Wb.

SURAT WFH

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *